Bahan Belajar Kristen Online dapatkan di:live.sabda.org

Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs PELITAKU

Bagaimana Melakukan Kritik terhadap Karya Sastra

Diringkas oleh: Yudo

Kritik sastra biasanya dilakukan oleh orang-orang yang mempelajari sastra. Akan tetapi, siapa pun dapat belajar melakukan kritik sastra dengan mengikuti langkah-langkah di bawah ini:

Kritik

1. Membaca karya yang akan dikritik. Pertama-tama, perhatikan judul karya sastra itu. Biasanya, judul sebuah karya sudah mewakili isi karya itu. Bacalah kalimat yang tidak Anda mengerti berulang kali, sampai Anda benar-benar memahaminya.

2. Mendalami komponen-komponen karya sastra tersebut:

  1. Plot: Sebuah plot atau jalan cerita dapat bersifat abstrak, psikologis, atau berupa jalinan peristiwa yang terjadi secara beruntun.
  2. Setting: Cari tahu mengapa pemilihan setting oleh penulis memengaruhi tema dan nuansa karya sastra itu.
  3. Tokoh: Bedakan antara tokoh utama dengan tokoh-tokoh pendukungnya. Kenali peran mereka dalam cerita itu. Perhatikan secara khusus bagaimana tokoh utama berubah, halangan apa yang harus dihadapinya, dll..
  4. Perkembangan konflik, klimaks, dan resolusi: Elemen-elemen ini merupakan bagian dari plot, tetapi harus diteliti secara terpisah. Sebab, penempatan setiap elemen ini dalam jalan cerita turut memengaruhi kesuksesan penulis dalam mengutarakan maksud karyanya itu.
  5. Tema: Cari tahu apa yang sebenarnya ingin diungkapkan penulis melalui karyanya ini, dan apa yang dinyatakan oleh karya itu tentang sifat manusia.
  6. Sudut pandang: Tempatkan diri Anda sebagai pembawa cerita, lalu tentukan bagaimana pemilihan sudut pandang itu memberi sumbangsih terhadap tujuan yang diemban karya sastra tersebut.

3. Bangunlah penafsiran terhadap karya itu dari data yang ditemukan. Bagaimana pendapat Anda mengenai arti yang ingin disampaikan oleh penulis dan sejauh mana penulis itu mengungkapkannya?

4. Rangkumlah penafsiran Anda dengan pernyataan yang singkat; tujuan kritik Anda adalah untuk mendukung pernyataan Anda.

5. Buktikan penafsiran Anda. Gunakan contoh-contoh dari teks literatur dan dokumen-dokumen di luar karya itu untuk mendukung pernyataan Anda:

Kritik sastra biasanya dilakukan oleh orang-orang yang mempelajari sastra.

  1. Facebook
  2. Twitter
  3. WhatsApp
  4. Telegram
  1. Temukan pola dalam penulisan karya sastra yang mendukung pernyataan Anda. Kutiplah pengulangan kejadian-kejadian maupun metafora dari karya tersebut.
  2. Singkapkan simbol-simbol yang Anda temukan dalam karya sastra yang Anda teliti dan jelaskan mengapa simbol-simbol itu mendukung penafsiran Anda.
  3. Sertakan kutipan dari bagian-bagian karya sastra itu ke dalam kritik Anda, sebagai bukti atas penafsiran Anda.
  4. Gunakan argumen pendukung dari kritik sastra yang lain.
Diterjemahkan dan diringkas dari:
Nama situs : WikiHow
Alamat URL : https://www.wikihow.com/Critique-Literature
Penulis : --
Tanggal akses : 20 Maret 2013

Komentar