Bahan Belajar Kristen Online dapatkan di:live.sabda.org

Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs PELITAKU

5 Tip Menulis dan Berbicara dengan Jelas

Nasihat C. S. Lewis kepada anak-anak tentang menulis adalah nasihat yang baik bagi para pendeta tentang berkhotbah, atau siapa pun dalam hal berbicara.

Gambar: tip menulis

  1. Selalu berusaha menggunakan bahasa yang biasa dipakai untuk memperjelas apa yang Anda maksud dan pastikan kalimat Anda tidak mungkin diartikan yang lain.
  2. Selalu pilih kata langsung yang jelas daripada kata yang panjang dan tidak jelas. Jangan mengimplementasikan janji, tetapi tepati.
  3. Jangan pernah menggunakan kata benda abstrak ketika kata benda konkret bisa digunakan. Jika maksud Anda "Lebih banyak orang meninggal" jangan katakan "Kematian meningkat."
  4. Dalam menulis, jangan gunakan kata sifat yang hanya memberi tahu kami bagaimana perasaan Anda tentang hal-hal yang Anda gambarkan. Maksud saya, alih-alih memberi tahu kami bahwa hal itu "mengerikan", gambarkanlah itu sehingga kami akan ketakutan. Jangan katakan itu, "menyenangkan"; buatlah kami berkata, "menyenangkan" ketika kami membaca deskripsinya. Apakah Anda mengerti, semua kata-kata itu (mengerikan, luar biasa, mengerikan, indah) hanya seperti mengatakan kepada pembaca Anda "Tolong, maukah Anda melakukan pekerjaan saya."
  5. Jangan gunakan kata-kata yang terlalu berlebihan untuk subjeknya. Jangan katakan "tak terhingga" ketika Anda bermaksud "sangat"; jika tidak, Anda tidak akan punya kata-kata lagi ketika Anda ingin membicarakan sesuatu yang benar-benar tak terhingga. (t/Jing-Jing)

(Awalnya diterbitkan dalam Letters to Children, surat dari 26 Juni 1956. Dikutip dalam Wayne Martindale dan Jerry Root dalam The Quotable Lewis, hal. 623.)

5 Tip Menulis dan Berbicara dengan Jelas

Diterjemahkan dari:
Nama situs : Desiring God
Alamat situs : https://www.desiringgod.org/articles/5-tips-for-clear-writing-and-talking
Judul asli artikel : 5 Tips for Clear Writing and Talking
Penulis artikel : John Piper

Komentar