Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs PELITAKU
Belajar Melalui Membaca
Penulis Adalah Seorang Pembaca
Hidup ini merupakan sebuah proses belajar, tak terkecuali bagi seorang penulis. Ia tidak akan melewatkan satu pun pengalaman belajar yang dapat menjadi inspirasinya dalam menulis. Salah satu cara untuk mendapatkan pengalaman belajar adalah melalui buku. Tidak dapat ditawar-tawar, seorang penulis haruslah seorang pembaca yang baik pula. Buku merupakan gudang ilmu, pengetahuan, dan pengalaman belajar. Semakin banyak membaca, seorang penulis akan semakin berisi. Penulis harus berwawasan luas, dan itu dapat tercapai dengan membaca buku-buku yang notabene penuh dengan wawasan. Oleh karena itu, salah satu cara untuk meningkatkan kemampuan dan kualitas menulis adalah melalui membaca.
Artikel Terkait
Dalam edisi e-Penulis kali ini, redaksi mengajak Sahabat Pembaca mengenal strategi membaca. Kita dapat menambah wawasan mengenai membaca dengan tujuan dan menjadikan bacaan sebagai proses belajar menulis. Dalam artikel yang lain, kita dapat melihat bagaimana caranya mendapatkan manfaat membaca buku dalam bentuk tulisan. Kiranya edisi kali ini menyemangati kita semua untuk semakin giat membaca guna meningkatkan kualitas tulisan kita.
Selamat membaca dan menulis!
Pimpinan Redaksi e-Penulis,
Davida Welni Dana
http://www.sabda.org/publikasi/e-penulis/
Dengan Menulis Kita Membaca, dengan Membaca Kita Pun dapat Menulis
- 1921 reads