Bahan Belajar Kristen Online dapatkan di:live.sabda.org

Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs PELITAKU

Dari Redaksi

Komposisi Penerjemah

Penerjemah bukanlah seseorang penulis yang gesit menuangkan ide kreatif, ataupun seperti seorang editor yang berperan penting dalam memperbaiki suatu naskah. Akan tetapi, seperti penulis dan editor, seorang penerjemah adalah seseorang yang memiliki kecintaan terhadap bahasa. Seorang penerjemah yang baik, harus bisa menghasilkan terjemahan yang bisa dipahami -- tanpa mengurangi makna yang terkandung dalam sumber/bahasa asli, dengan baik oleh pembacanya. Penerjemah yang baik juga dituntut memiliki kejelian dalam memilih kata yang tepat dan memangkas kata-kata yang berlebihan. Apa saja yang diperlukan seorang penerjemah, sehingga mereka bisa menerjemahkan dengan tepat? Untuk menjawabnya, jangan lewatkan artikel kali ini yang berjudul "Dua Bahasa Saja Tidak Cukup" dan juga pojok bahasa yang memuat kolom berjudul "Tentang Penerjemah". Semoga dengan edisi ini, para Sahabat penulis dapat mengembangkan kemampuan menerjemahkannya, dan semakin tekun melayani di bidang literatur penerjemahan Kristen.

Pimpinan Redaksi e-Penulis,
Truly Almendo Pasaribu
< uly(at)in-christ.net > selengkapnya... about Komposisi Penerjemah

Genre, Bukan Kerangkeng Penulis

Shalom, Sahabat Penulis!

Ada seorang penulis muda yang berkata bahwa seorang penulis sebenarnya tidak memilih genre tulisannya, namun sebaliknya genre itulah yang "memilih" penulisnya. Jika direnungkan lebih dalam, mungkin kata-kata penulis muda itu ada benarnya, karena ketika seorang penulis menghasilkan sebuah karya, ia tidak memilih genre tulisannya, tetapi ia hanya menulis apa yang ada dalam hatinya. Genre adalah "rak buku" yang dibuat untuk mengategorikan karya-karya sastra berdasarkan strukturnya dan mempermudah masyarakat untuk mengenali serta mengapresiasi karya-karya sastra yang beredar. Namun demikian, batasan sebuah genre sebenarnya tidak membelenggu seorang penulis karena seorang penulis adalah pribadi yang bebas menulis apa yang ingin ditulisnya, lihatlah C.S. Lewis yang berhasil memukau pembacanya lewat serial fiksi Narnia yang ditulisnya, di lain kesempatan ia memberkati banyak orang lewat buku-buku teologinya yang dalam seperti Mere Christianity, ia pun menambah pengetahuan pembacanya lewat karya-karyanya yang bersifat akademis, atau melambungkan penikmat karyanya lewat kata-kata indah yang terangkai dalam puisi-puisi ciptaannya. Memang benar, genre seakan mengotak-ngotakkan karya sastra tetapi tidak menjadi kerangkeng yang dapat membatasi seorang penulis untuk mencipta. selengkapnya... about Genre, Bukan Kerangkeng Penulis

Mari Selamatkan Warisan Budaya Kita!

Shalom!

Seruan untuk menjaga warisan budaya Nusantara seakan tak habis- habisnya dikumandangkan. Tidak hanya melalui tindakan langsung, seperti mengadakan pagelaran budaya atau ikut terlibat dalam konservasi budaya, aksi untuk menyelamatkan warisan budaya ini juga dapat dilakukan dengan cara-cara yang sederhana. Seperti apa caranya? Silakan simak Tip Menulis yang kami hadirkan dalam edisi ini. Kiranya sajian kami dalam edisi ini dapat mendorong Sahabat e-Penulis untuk ikut serta dalam upaya pelestarian budaya daerah. Selamat membaca. Tuhan Yesus memberkati! selengkapnya... about Mari Selamatkan Warisan Budaya Kita!

Media Berargumen yang Lebih Santun

Shalom,

Sebenarnya, di dunia yang semakin pintar dan beradab ini, perbedaan pendapat seharusnya sudah memiliki wadah yang lebih baik daripada adu jotos. Memang, sejak dulu pun bumi telah memiliki budaya musyawarah untuk menyelesaikan perbedaan ide, pendapat, ataupun perspektif para penghuninya. selengkapnya... about Media Berargumen yang Lebih Santun

Pentingnya Pelayanan Literatur

Pelayanan literatur sangat penting untuk mendukung pemberitaan Injil. Apakah Anda sudah terlibat dalam pelayanan literatur di gereja? Atau, Anda memiliki kerinduan untuk memulai, melanjutkan, bahkan membangkitkan kembali pelayanan literatur di gereja? Edisi e-Penulis kali ini mengajak setiap orang percaya untuk lebih lagi memedulikan pelayanan literatur di gereja, terutama yang berfokus pada karya-karya sastra Kristen. selengkapnya... about Pentingnya Pelayanan Literatur

Topik: 

Firman Tuhan dalam Cerita Fiksi (II)

Menulis Fiksi Kristen

Pada edisi e-Penulis 189, kita telah belajar mengenai firman Tuhan dan cerita fiksi. Tidak dimungkiri bahwa dalam Alkitab terdapat cerita fiksi (berupa perumpamaan) yang bertujuan untuk menyampaikan kebenaran kepada pembacanya. Masih terkait dengan hal ini, pada edisi kali ini kita akan belajar mengenai cara menulis cerita fiksi Kristen yang bersumber dari Alkitab. Ada banyak cara kreatif untuk membuat karya semacam ini. Bacalah tip di bawah ini dengan saksama dan terapkanlah! selengkapnya... about Firman Tuhan dalam Cerita Fiksi (II)

Topik: 

Bahasa dan Bangsa (II)

Sudah tidak asing bagi kita mendengar ungkapan tentang bahasa mencerminkan kualitas suatu bangsa. Semakin berkembang suatu bahasa, seharusnya semakin meningkat juga kualitas suatu bangsa. selengkapnya... about Bahasa dan Bangsa (II)

Topik: 

Penerjemah yang Baik dan Benar

Teknologi semakin hari semakin berkembang. Bukan hanya memudahkan komunikasi dan mencari informasi, teknologi juga memudahkan manusia untuk menerjemahkan suatu teks berbahasa asing. Melihat kenyataan ini, apakah keberadaan penerjemah akan segera tergeser juga oleh mesin pengalihan bahasa? Semoga tidak! Supaya keberadaan penerjemah tetap menjadi pilihan yang lebih baik daripada mesin pengalihan bahasa, penerjemah harus mengembangkan kualitas terjemahan yang dibuatnya. selengkapnya... about Penerjemah yang Baik dan Benar

Jangan Lupa Aturan Pertama

Shalom!

"Untuk menjadi penulis yang baik, seseorang harus menjadi pembaca yang baik terlebih dahulu." Mungkin "peraturan pertama" ini sudah berulang kali dibahas atau menjadi salah satu poin dalam tip-tip untuk menjadi seorang penulis yang baik. Akan tetapi, ketika semakin diulang-ulang, kalimat ini semakin menyatakan kebenaran yang terkandung di dalamnya. Kalimat itu juga merangkum apa yang seseorang butuhkan untuk menjadi penulis yang baik: perbendaharaan kata yang cukup untuk mengungkapkan sesuatu dengan jelas dan keterampilan untuk merangkai kata-kata itu sedemikian rupa, agar pembacanya mengerti apa yang sedang disajikannya. Dengan banyak membaca, seseorang juga akan menjadi semakin sistematis -- sebuah kemampuan yang dapat membawa pembaca tulisannya memahami gambaran besar dari apa yang ditulisnya itu. selengkapnya... about Jangan Lupa Aturan Pertama

Pages

Komentar

Subscribe to Dari Redaksi